Welcome To

Regnbue Gacha

Ask and Thou Shalt Receive.

Standing Sementara Timnas Indonesia di Ajang IESF WEC 2023

Timnas MLBB Indonesia. Kredit: PBESI

Perjuangan Timnas Indonesia di ajang IESF World Esports Championship 2023 masih belum berakhir. Ada tujuh cabang yang dipertandingkan di IESF WEC tahun ini, yaitu CS:GO Putra, CS:GO Putri, Dota 2, PUBG Mobile, MLBB, Tekken 7, dan eFootball™ 2023. Dari tujuh nomor tersebut, Indonesia berhasil memberangkatkan lima tim untuk bertanding di Rumania.

Dota 2

Timnas Dota 2 Indonesia harus gugur setelah dikalahkan Mongolia untuk kedua kalinya. Sebelumnya Indonesia diturunkan ke lower bracket oleh Mongolia dengan skor 2-1. Indonesia bertemu Ukrania di hari pertama lower bracket tetapi dengan mundurnya Ukrania dari IESF WEC 2023, Indonesia secara otomatis melaju ke babak selanjutnya melawan Yordania. Sempat menang melawan Yordania dengan skor 2-0, Indonesia harus bertemu dengan Mongolia lagi yang baru saja turun ke lower bracket. Untuk kedua kalinya Indonesia harus mengakui kekuatan Mongolia dengan kekalahan 2-0. Nice try untuk Timnas Dota 2.

CS:GO Putra

Timnas CS:GO Indonesia gugur di group stage. Mengutip dari Instagram PBESI, para atlet Indonesia harus menghadapi tantangan eksternal berupa banyaknya perubahan jadwal yang mendadak. Perubahan jadwal ini tentu cukup menguras energi dan pikiran para atlet serta berdampak pada performa mereka. Terima kasih juga untuk perjuangannya Timnas CS:GO Putra.

TEKKEN 7

Muhammad “Meat” Andriyansyah Jusuf, atlet Esport Indonesia nomor Tekken 7, harus KO setelah kalah melawan Denmark dengan skor 2-1. Sistem turnamen Tekken 7 sendiri sedikit berbeda dengan cabang tim di mana tidak ada sistem lower bracket dalam nomor pertandingan ini. Tidak ada kesempatan kedua bagi Meat. Terima kasih atas perjuangannya bang Meat.

MLBB

Tim perwakilan Indonesia di ajang IESF WAC 2023 nomor MLBB harus lengser ke lower bracket setelah dikalahkan Filipina dengan skor 2-0. Filipina sendiri merupakan negara yang menjadi rival Indonesia dalam turnamen internasional Mobile Legends. Timnas MLBB Indonesia tahun ini diisi oleh pemain dari Bigetron Alpha, padahal saat Mobile Legends Southeast Asia Championship (MSC) 2023, Moreno selaku midlaner Bigetron Alpha mengatakan akan mukbang Filipina. Semoga Indonesia bisa bertemu Filipina lagi di final dan Moreno bisa mukbang Filipina lagi ya…

eFootbal™

Terakhir adalah atlet eFootbal™ Mohamad “LN_Paudie” Akbar Paudie yang harus menerima kekalahan 2-0 melawan atlet dari Jepang Tsubasa “Leva” Aihara. Jepang sendiri adalah finalis di nomor eFootbal™ dengan skor sempurna 2-0 di setiap gimnya. Sepertinya tantangan Indonesia tahun ini seberat itu, ya? Nice try untuk LN_Paudie.

Demikian posisi sementara timnas Indonesia di IESF WEC 2023. Terima kasih kepada atlet yang telah bertanding dan good luck untuk timnas MLBB yang masih akan melanjutkan perjuangannya.

Review Operator Lunacub :...

Heyho dokutah kali ini Regnbue akan membahas salah satu...

Review Operator Vigil :...

Heyho dokutah kali ini Regnbue akan membahas salah satu...

[Review] Level 1 dakedo...

Level 1 dakedo Unique Skill de Saikyou desu merupakan...

[Review] Higeki no Genkyou...

Bicara soal isekai, tidak lengkap apabila kita tidak membahas...

7 Lagu Terbaik Shigure...

Setelah merilis model 3D versi bocahnya, nama Shigure Ui...

Dari Bumi ke Bulan,...

HoYoverse hari ini resmi mengumumkan bahwa game mereka yang...

Review Operator Lunacub : Fang Dari Wolf Lord

Heyho dokutah kali ini Regnbue akan membahas salah satu operator bintang 5 yakni Lunacub. Lunacub merupakan operator Sniper dengan archtype deadeye. Seperti biasa Rengnbue...

Review Operator Vigil : Mafia Dengan Hati Yang Lembut

Heyho dokutah kali ini Regnbue akan membahas salah satu operator bintang 6 yang menjadi spotlight pada event Il Siracusano yaitu Vigil. Vigil merupakan operator...

[Review] Level 1 dakedo Unique Skill de Saikyou desu

Level 1 dakedo Unique Skill de Saikyou desu merupakan salah satu dari banyaknya anime isekai yang menjamur di musim panas 2023. Anime merupakan hasil...

[Review] Higeki no Genkyou to Naru Saikyou Gedou Last Boss Joou wa Tami no Tame ni Tsukushimasu

Bicara soal isekai, tidak lengkap apabila kita tidak membahas trope yang mulai menjamur akhir-akhir ini. Trope yang dimaksud adalah karakter utama perempuan yang terjebak...

7 Lagu Terbaik Shigure Ui

Setelah merilis model 3D versi bocahnya, nama Shigure Ui melejit bak roket ke bulan. Bagaimana tidak? Salah satu lagu terbarunya, Shukusei Loli-kami Requiem kini...

Dari Bumi ke Bulan, Honkai Impact akan Berpindah ke Mars Februari Mendatang!

HoYoverse hari ini resmi mengumumkan bahwa game mereka yang sudah berumur 7 tahun, yakni Honkai Impact 3, akan segera memulai petualangan baru di bagian...

Laporan Esports Mingguan by Regnbue: 24 September 2023

Tepat di hari ini (Minggu, 24 September 2023), pertandingan perdana atlet Indonesia di Asian Games 2022 nomor Esports dimulai. Indonesia mengirimkan empat tim dari...

[Review] Watashi no Shiawase na Kekkon

Apa jadinya sebuah jika sinetron yang sering kali kalian cemooh itu menjadi sebuah anime? Mungkin inilah yang bisa kalian rasakan apabila menonton sebuah anime...

[Review] Seija Musou: Salaryman, Isekai de Ikinokoru Tame ni Ayumu Michi

Anime isekai sedang dalam masa subur di tahun 2023 ini. Musim panas ini tercatat ada 7 judul yang menggunakan tema yang satu ini. Salah...