Welcome To

Regnbue Gacha

Ask and Thou Shalt Receive.

7 Lagu Terbaik Shigure Ui

Setelah merilis model 3D versi bocahnya, nama Shigure Ui melejit bak roket ke bulan. Bagaimana tidak? Salah satu lagu terbarunya, Shukusei Loli-kami Requiem kini menjadi video yang ramai diputar di internet.

Lagu tersebut kini sudah menembus 7,5 juta views, menjadikan MV ini sebagai video paling populer di channelnya. Ini belum termasuk views dari shorts. Ui sekarang bisa menikmati 1 juta subscribersnya 2 minggu setelah perilisan loli Ui 3D.

Selain Shukusei Loli-kami Requiem, masih ada lagi lagu-lagu Ui yang tidak kalah asiknya. Regnbue merangkumnya ke dalam daftar 7 lagu terbaik Shigure Ui. Berikut daftarnya.

Shukusei Loli-kami Requiem

Menjadi lagu yang populer, tentu saja saya perlu mengulas lagu satu ini. Berawal dari lelucon Kenmochi Touya yang masokis, loli Ui sekarang bisa kalian nikmati dalam bentuk 3D. Meski begitu, dalam MV ini lebih menonjolkan animasi 2D dengan model Ui loli sebagai tampilannya.

Yang menarik dalam MV ini adalah animasi yang begitu smooth sehingga banyak orang yang menyebarkan potongan lagu ini saat Ui bergerak begitu lincah. Ditambah liriknya yang menohok, pastilah lagu ini mencuri perhatian. Untuk kalian yang suka dengan loli, siap-siap penjara menantimu!

Adrenaline

Sebelum kemunculan Shukusei Loli-kami Requiem, ada sebuah MV yang sudah bertengger terlebih dahulu sebagai video terpopuler di channel Ui. Lagu itu merupakan cover lagu dari TrySail yang berjudul Adrenaline.

Lagu yang dinyanyikan secara grup ini, dicover oleh ibu dan anak, Ui dan Subaru. Ui memang dikenal sebagai ibu dari Oozora Subaru, salah satu talenta Hololive. Jadi, identitas Ui-mama terlebih dahulu sudah ada sebelum dirusak oleh Touya dengan konsep lolinya.

Kalian bisa melihat keimutan ibu dan anak dalam MV ini. Keduanya terlihat padu dalam menyanyikan lagu yang bernuansa gembira dan energik.

Omong-omong, meski dalam role mama, Ui tetap terlihat sebagai lolita yang imut. Pantaslah, Touya memanggil Ui dengan sebutan Ui-chan.

Rainy Lady

Satu lagu orisinal yang belakangan ini dipromosikan Ui adalah lagunya yang berjudul Rainy Lady. Lagu ini masuk dalam daftar dari 12 lagu dalam album perdana Ui. Ya, kalian tidak salah dengar. Ui sudah merilis album pertamanya berjumlah 12 lagu.

Rainy Lady menjadi satu-satunya lagu yang mendapat MV dan diunggah dalam channelnya. Lagu lainnya bisa kalian dengar di video pratinjau yang diunggah di channel juga.

Kalian bisa merasakan sensasi Ui yang lebih kalem dan dewasa berbeda dengan dua lagu sebelumnya. Nah, kalau yang ini barulah bisa dibilang Ui-mama!

Kyofu Orubakku

Lagu ini boleh saya bilang sebagai prototipe Ui loli dalam bentuk MV. Watame ikut menyanyikan lagu ini bersama Ui. Lagu yang cukup populer dengan memenya karena koreo dalam lagu ini begitu eksentrik.

Omong-omong, Ui memang lebih sering muncul dalam cover lagu yang dinyanyikan oleh dirinya bersama orang lain.

Koi

Jika kamu mencari lagu yang ada Ui model 3Dnya, saya akan merekomendasikan lagu yang satu ini. Lagu ini juga merupakan cover yang dinyanyikan Ui dengan Inuyama Tamaki.

Sesama ilustrator, Ui sering berkolaborasi dengan Tamaki. Tidak heran kalian akan melihat ada banyak cover song yang dilakukan mereka berdua.

Lengkap dengan gerakan khas dalam lagunya, model 3D memang solusi terbaik dalam kemunculannya bersama Tamaki dalam MV ini.

1000-nen Ikiteiru

Kalau kalian mencari lagu di mana Ui melakukan cover secara solo, lagu ini bisa menjadi salah satu pilihan. Bisa dilihat dari MV ini kalau Ui selalu tampil totalitas di setiap MVnya. Gerakan animasi yang selalu ada dan tidak pelit menjadi ciri khasnya.

Baca juga: 10 Lagu Terbaik Hoshimachi Suisei

Gunjou

Lagu ini dirilis setelah Ui mendapat model 3D pertamanya. Bagi fans Ui, lagu ini mempunyai kesan tersendiri karena menjadi tonggak sejarah di channel Ui.

Ada emosi yang tersirat dalam MV ini terutama saat ilustrasi Subaru digambar seiring berjalannya MV ini. Di balik keimutannya, ada cerita panjang hingga Ui sampai berada di titik ini.

Itu tadi 7 lagu terbaik Shigure Ui versi Regnbue. Masih banyak lagi lagu Ui yang menarik sebenarnya. Jadi, apa lagu Shigure Ui favoritmu?

Imbas Efisiensi, Menpora Kurangi...

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo memastikan pengirman...

Kronologi Pelecehan Seksual yang...

Berita kurang sedap kembali tersiar dari pro scene Esports...

Genshin Impact Versi 5.4...

Tarik napas dalam-dalam, santai, nikmati keseruan di Festival Bunga...

Update v1.5 Zenless Zone...

Dengarkan melodi indah dari superstar New Eridu di menara...

Kontrak Player Dibekukan, Media...

Sedang ramai di media sosial tentang seorang pemain profesional...

Update v3.0 Honkai: Star...

Mulai Perjalanan Bersama Keturunan Chrysos, Kalahkan Titan, Rebut Kembali...

Imbas Efisiensi, Menpora Kurangi Pengiriman Atlet ke SEA Games 2025

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo memastikan pengirman atlet ke SEA Games 2025 nanti tidak akan sebanyak tahun-tahun sebelumnya. Hal ini dilakukan atas...

Kronologi Pelecehan Seksual yang Dilakukan oleh Depezett

Berita kurang sedap kembali tersiar dari pro scene Esports Mobile Legends. Kali ini dilakukan oleh Midlaner Evos, Muhammad 'Depezett' Shihab. Depezett terbukti melakukan pelecehan...

Genshin Impact Versi 5.4 Menghadirkan Kembali Festival Bunga Mikawa yang Fantastis di Inazuma pada 12 Februari

Tarik napas dalam-dalam, santai, nikmati keseruan di Festival Bunga Mikawa, dan berkenalan dengan Karakter 5 Bintang terbaru, Yumemizuki Mizuki! Singapura, 24 Januari 2025 — Brand...

Update v1.5 Zenless Zone Zero: Astra-nomical Moment

Dengarkan melodi indah dari superstar New Eridu di menara Starloop, jelajahi New Eridu dengan Outfit baru, dan mainkan game arkade terbaru di Godfinger! Proxies! Zenless...

Kontrak Player Dibekukan, Media Sosial Malah Panas

Sedang ramai di media sosial tentang seorang pemain profesional MPL yang terkena Freeze Kontrak, atau mereka menyebutnya ulti Aurora. Opini publik terbagi menjadi dua,...

Update v3.0 Honkai: Star Rail: Sambut Tahun Baru di Amphoreus, The Eternal Land

Mulai Perjalanan Bersama Keturunan Chrysos, Kalahkan Titan, Rebut Kembali Benih Api, dan Jadilah Pahlawan yang Menyelamatkan Amphoreus Trailblazers! Honkai: Star Rail telah mengumumkan bahwa Versi...

Menyambut Mavuika, Genshin Impact Akan Adakan Undian Berhadia Motor Bertema Mavuika!

Para Traveler, bersiaplah! Genshin Impact mengumumkan bahwa Mavuika, Pyro Archon dari Natlan, akan menjadi karakter playable dalam pembaruan versi 5.3 yang dirilis pada 1...

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair 2025 akan Disiarkan pada 28 Desember untuk Menyambut Tahun Baru

Acara HoYoFair yang selalu ditunggu-tunggu akan menyambut tahun baru dengan tema "Kisah Detektif di Dunia Lain", dan akan disiarkan di YouTube, X, dan TikTok! Singapura,...

Genshin Impact Versi 5.3: Bersama Mavuika dalam Memperjuangkan Takdir Natlan

Di update terbaru ini, Mavuika dan Citlali akan bergabung untuk membentuk masa depan Natlan bersama-sama, sementara perayaan Lantern Rite segera diadakan untuk menyambut tahun...