Drama pelanggaran yang dilakukan tim See You Soon mencapai babak akhir. Moonton memberikan sanksi tegas setelah investigasi mendalam.
Awal Permasalahan See You Soon
Awalnya See You Soon (SYS) diduga melakukan kecurangan pada hari pertama Esports World Cup 2024 di grup B. Pada saat ini SYS berhadapan dengan Selangor Red Giant (SRG) (SRG). Saat draft pick, SYS tampak memilih 2 fighter tanpa roamer di pick terakhir mereka. Meskipun semua orang termasuk caster yang menyaksikannya bingung, tetapi tidak tampak ada aba-aba dari wasit yang bertugas sehingga draft pick dilanjutkan seperti biasa. SRG memilih Kagura sebagai last pick mereka.
Beberapa detik setelah gim berjalan SYS tiba-tiba melakukan Surrender secara sepihak. Hal ini cukup membingungkan bagi banyak orang termasuk Coach Arcadia dari SRG. Pertandingan sempat berhenti cukup lama dan dilanjutkan sekitar 1 jam berikutnya dan diputuskan dilakukan redraft dengan draft yang sama seperti sebelumnya tetapi kali ini SYS memilih Yu Zhong dan Edith pada pick terakhir.
Edith dikenal sebagai counter Kagura, sehingga hal ini membuat banyak orang mempertanyakan keadilan pada pertandingan ini. Pada situasi normal seharusnya SRG memiliki privilege last pick yaitu bisa memilih hero terakhir paling terakhir sehingga besar peluang untuk punya hero tanpa counter. Redraft tersebut seketika menghilangkan privilege mereka karena sekarang SYS bisa memilih hero counter dari last pick hero SRG. Akhirnya SRG harus kehilangan point karena hal ini.
Tanggapan Moonton
Sehari berikutnya, Moonton mengeluarkan pernyataan terkait hal ini. Dalam pernyataan tersebut Moonton melihat ada indikasi pelanggaran yang dilakukan oleh SYS tetapi Moonton masih melakukan investigasi lebih lanjut terkait hal itu. Di hari berikutnya keputusan Moonton diumumkan. Dalam keputusannya, Moonton menemukan bukti bahwa SYS melakukan 2 pelanggaran berat sesuai dengan buku pedoman penyelenggaraan turnamen Moonton. Pelanggaran tersebut adalah:
- See You Soon terbukti secara sengaja dan tanpa persetujuan wasit melakukan surrender secara sepihak. Atas hal ini See You Soon didenda USD 1000.
- See You Soon terbukti tidak mematuhi aturan turnamen terkait salah pick. Pemain seharusnya harus langsung melaporkan masalah ini pada wasit dan menginformasikan hero apa yang ingin mereka pilih sebelum tim lawan memilih hero. Pada pelanggaran ini, seharusnya SYS sudah menginformasikan akan memilih Edith sebelum Selangor Red Giant memilih Kagura. Atas pelanggaran ini SYS didenda USD 1000 dan kemenangan SYS diberikan kepada SRG.
- Hukuman tambahan diberikan kepada coaching staff: Sam “PARAGON” Sophanny dan Chhim “CatGod” Vitou. Kedua Coaching Staff di-skors selama 4 pertandingan MSC 2024.

Tentu hukuman ini disambut baik oleh pecinta Pro-scene MLBB. Karena ternyata ini bukan kali pertama SYS melakukan redraft. Di M5 ketika melawan Onic saat itu SYS juga melakukan redraft tapi tetap kalah.